RESOURCESASIA.ID, BONTANG – Dalam rangka memperkuat sinergi antar perusahaan dan pemerintah dalam menjaga keberlanjutan lingkungan hidup di Bontang, Badak LNG bersama Wali Kota dan Forum Lingkungan Hidup Bontang menggelar acara silaturahmi sekaligus buka puasa bersama.
Kegiatan yang diadakan pada Rabu (03/04) bertempat di Multi Purpose Building Badak LNG ini turut dihadiri oleh Wali Kota Bontang, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Bontang beserta jajarannya, serta perwakilan dari Forum Lingkungan Hidup (FLH) Bontang meliputi Permuda Tirta Taman Bontang, PT Pupuk Kalimantan Timur, PT Kaltim Methanol Industri, PT Kaltim Daya Mandiri, PT Kaltim Industrial Estate, PT Kaltim Parna Industri, PT Kaltim Nitrate Indonesia, PT Indominco Mandiri, PT Kaltim Amonium Nitrat, JO. Dahana – BBRI, PT Samator Gas, PT Indonesia Power PLN ULPLTMG Bontang, PT Energi Unggul Persada, dan PT Pama Persada Bontang.
Director & COO Badak LNG, Teten Hadi Rustendi, yang juga menjabat sebagai Ketua dari Forum Lingkungan Hidup Bontang menyatakan dalam sambutannya bahwa agenda ini adalah bentuk komitmen seluruh perusahaan di Bontang dan Pemerintah dalam menjaga keberlanjutan lingkungan hidup di Bontang.
“Saya lihat kerja sama antar perusahaan dalam mendukung kegiatan lingkungan hidup ini sangat bagus. Semoga kita bisa lanjutkan di tahun mendatang,” ucap Teten.
Forum Lingkungan Hidup Bontang dibentuk sebagai wadah bagi perusahaan di Bontang untuk bertukar pikiran dan bekerja sama mencapai tujuan lingkungan hidup yang lebih baik.
“Sebelum dibentuk FLH ini, di Bontang hanya 2 perusahaan yang mendapat PROPER Emas. Sekarang, sudah lebih dari dua perusahaan. Bahkan Bontang berturut-turut mendapat Adipura Kencana tahun 2022 dan 2023,” jelas Wali Kota Bontang, Basri Rase.
BACA JUGA:
Dirut Pertamina Pastikan Suplai Avtur Penuhi Kebutuhan Masa Mudik
Ia pun turut memberikan apresiasi kepada seluruh perusahaan atas sinergi dalam menjaga komitmen keberlanjutan lingkungan di Bontang.
“Terima kasih atas sinergi dan kerja sama kita semua. Tak mungkin Bontang bisa mencapai capaian tertinggi Adipura Kencana tanpa kolaborasi semua perusahaan,” pungkasnya.
Wali Kota Bontang, Basri Rase berharap agar komitmen ini dapat terus dilanjutkan untuk masa mendatang.
“Saya berharap acara seperti ini dapat terus dilakukan sebagai langkah nyata untuk memperkuat hubungan antar pihak dan mencapai tujuan bersama dalam menjaga lingkungan hidup,” Tutup Basri.
Acara ini pun menjadi tonggak penting dalam mempererat hubungan bersama untuk wujudkan Bontang capai industri hijau dan lingkungan hidup yang lebih baik. (Rama Julian)
Foto: Dok Pertamina