Friday , 8 November 2024
Home / ENERGI MINYAK & GAS / Pertamina EP Prabumulih Field Gelar Sosialisasi dan Syukuran Tajak Sumur OGN-A15 dan OGN-A20

Pertamina EP Prabumulih Field Gelar Sosialisasi dan Syukuran Tajak Sumur OGN-A15 dan OGN-A20

RESOURCESASIA.ID, PRABUMULIH – Pertamina EP (PEP) Prabumulih Field yang tergabung dalam regional Sumatera Subholding Upstream Pertamina, mengadakan sosialisasi dan syukuran tajak sumur OGN-A15 dan OGN-A20 di Desa Tanjung Bulan, Kec. Rambang Kuang, Kab. Ogan Ilir, Sumatera Selatan, pada Minggu (16/04). Kegiatan ini diselenggarakan sebagai upaya melakukan percepatan peningkatan produksi dan wujud rasa syukur perusahaan.

Pada sosialisasi tersebut masyarakat diedukasi agar tidak mendekati area pengeboran yang berisiko tinggi. Hal ini juga merupakan salah satu wujud kepedulian PEP Prabumulih Field dalam mencegah terjadinya insiden kecelakaan kerja. Selain itu, dalam acara syukuran tajak sumur OGN-A15 dan OGN-A20, PEP Prabumulih Field memberikan bantuan 780 paket sembako kepada masyarakat di Desa Tanjung Bulan.

Keberhasilan pengeboran sumur OGN-A15 dan OGN-A20 ini menjadi bukti nyata penerapan operational excellence berjalan dengan baik sehingga zero accident dapat dicapai. Senior Manager PEP Prabumulih Field, Jemy Oktavianto, menyampaikan rasa syukur atas keberhasilan tajak sumur OGN-A15 dan OGN-A20. “Alhamdulillah, di bulan suci Ramadhan ini PEP Prabumulih Field tetap produktif dan semangat dalam menyemai kebaikan. Rasa syukur adalah energi. Itulah yang menjadi semangat kami untuk terus maju dan menjaga ketahanan energi nasional,” ujar Jemy.

Kepala Desa Tanjung Bulan, Jamil, juga mendukung kegiatan produksi dan eksplorasi minyak di Desa Tanjung Bulan, Kec. Rambang Kuang, Kab. Ogan Ilir. “Saya selaku Kepala Desa berterima kasih banyak kepada PEP Prabumulih Field yang tetap peduli kepada warga saya selama ini. Semoga kegiatan produksi Pertamina bisa berjalan lancar tanpa mengesampingkan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL),” ucap Jamil.

Kedepannya, masyarakat di sekitar wilayah operasi PEP Prabumulih Field diharapkan dapat bekerja sama dan mendukung kelancaran operasi perusahaan sehingga dapat berkontribusi dalam program ketahanan energi nasional. (RAMA)

Foto: Dok PEP Prabumulih

About Resourcesasia

Resources Asia.id adalah portal berita yang menginformasikan berita-berita terkini dan fokus pada pemberitaan sektor energi seperti minyak dan gas bumi (migas), mineral dan batubara (minerba), kelistrikan, energi terbarukan (ebt), industri penunjang, lingkungan, CSR, perdagangan dan lainnya.

Check Also

10 Mahasiswa Finalis Kompetisi Esai Pertamina Siap Bersaing Pada Penutupan ‘Pertamina Goes to Campus’

RESOURCESASIA.ID, JAKARTA – 10 mahasiswa dari kampus UI, ITB, UNDIP, UGM, Unika Parahyangan melaju ke …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *