Wednesday , 9 October 2024
Home / ENERGI MINYAK & GAS / Elnusa Dorong Mahasiswa ITB Wujudkan Impian Besar Melalui Program Elnusa Leader Sharing & Action

Elnusa Dorong Mahasiswa ITB Wujudkan Impian Besar Melalui Program Elnusa Leader Sharing & Action

RESOURCESASIA.ID, JAKARTA – PT Elnusa Tbk (ELNUSA IDX: ELSA) Perusahaan iasa energi terkemuka yang tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina, mengadakan kegiatan Elnusa Leader Sharing & Action (ELSA) dengan tema “Big Dream, Big Impact” di Institut Teknologi Bandung (ITB) pada (20/5). Acara ini dihadiri oleh 150 mahasiswa dan mahasiswi ITB yang akan lulus di tahun ini.

Tema kali ini merupakan topik yang sangat relevan dan menginspirasi, mengajak peserta untuk bermimpi besar. Direktur SDM & Umum Hera Handayani, sebagai alumni ITB Fakultas Teknik Industri sekaligus pembicara dalam kegiatan ini, memberikan pandangan serta berbagi pengetahuan soft skills yang sangat dibutuhkan dalam dunia kerja.

“Kami berharap para mahasiswa dapat memahami pentingnya memiliki impian besar dan bagaimana mereka bisa menciptakan dampak positif di dunia kerja. Ini adalah kesempatan bagi mereka untuk belajar dari pengalaman nyata dengan mengaplikasikan pengetahuan yang mereka dapatkan di kampus,” ujar Hera.

BACA JUGA:

Elnusa Tandatangani Kontrak Hulu Migas Integrated Drilling Services Senilai Total USD 106 Juta

Program ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial dan lingkungan Elnusa dalam mendukung kebijakan “Merdeka Belajar, Kampus Merdeka” dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, yang bertujuan mempercepat pertumbuhan sumber daya manusia unggul yang dibutuhkan bangsa.

ELSA telah dilaksanakan secara konsisten sebagai upaya mengenalkan Elnusa kepada lingkungan perguruan tinggi dan membuka wawasan mahasiswa. Kegiatan ini diharapkan memberikan wawasan baru dan membantu para mahasiswa meraih cita-cita mereka dengan lebih efektif.

“ELSA adalah komitmen kami untuk mendukung pengembangan sumber daya manusia yang unggul di Indonesia. Dengan melibatkan mahasiswa, kami ingin mereka siap menghadapi tantangan di dunia kerja dengan percaya diri dan keterampilan yang memadai,” tutup Hera. (Rama Julian)

Foto: Dok ELNUSA

About Resourcesasia

Resources Asia.id adalah portal berita yang menginformasikan berita-berita terkini dan fokus pada pemberitaan sektor energi seperti minyak dan gas bumi (migas), mineral dan batubara (minerba), kelistrikan, energi terbarukan (ebt), industri penunjang, lingkungan, CSR, perdagangan dan lainnya.

Check Also

Raih Capaian Tertinggi, PT BAg mendapatkan Penghargaan di Annual Report Award 2023

RESOURCESASIA.ID, JAKARTA – PT Pelayaran Bahtera Adhiguna (PT BAg) mampu meraih capaian terbaiknya pada acara …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *