Tuesday , 3 December 2024
Home / ENERGI MINYAK & GAS / BPH Migas Minta Pengurus Baru Hiswana Migas NTB Optimis Hadapi Tantangan

BPH Migas Minta Pengurus Baru Hiswana Migas NTB Optimis Hadapi Tantangan

RESOURCESASIA.ID, MATARAM – Badan Pengatur Hilir Migas (BPH Migas) meminta Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas) optimis dalam menghadapi berbagai tantangan di tengah persaingan yang semakin ketat.

Hal ini disampaikan Anggota Komite BPH Migas Saleh Abdurrahman pada acara Musyawarah Cabang XI DPC Himpunan Hiswana Migas Nusa Tenggara Barat (NTB). Di samping Saleh, tampak hadir juga Anggota Komite BPH Migas Eman Salman Arief.

“Kegiatan ini akan terus berkembang. Teman-teman (Hiswana Migas) harus tetap optimis, dan yang paling penting tentu harus tepat sasaran” ucapnya di Mataram, NTB, Rabu (10/1/24).

BACA JUGA :

Pastikan Pasokan BBM serta LPG Aman Lancar, BPH Migas Kunjungi PIEDCC

Dalam kegiatan yang bertema “Konsolidasi Antar Anggota Dengan Semangat Sinergi Energi Untuk NTB Maju Melaju” ini, Saleh menambahkan bahwa pengurus baru DPC Hiswana Migas NTB yang nanti terpilih agar dapat mengembangkan roda kepengurusan dengan baik, serta dapat melihat tantangan menjadi sebuah peluang.

“Ada 4 hal yang harus dimiliki oleh pengurus baru. Satu, mereka harus optimis melihat peluang di masa depan. Kemudian harus kreatif mencari terobosan-terobosan. Yang ketiga, adalah inovatif, jadi semua tantangan itu harus bisa diterjemahkan menjadi peluang. Dan yang terakhir kita harus produktif,” terangnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Dinas ESDM Provinsi NTB Sahdan, Komisaris PT Pertamina Patra Niaga Anwar, EGM PT. Pertamina Patra Niaga MOR V Dwi Puja Ariasatya, Ketua DPD V Hiswana Migas Ismed Jauhari, dan Ketua DPC Hiswana Migas NTB Komang Gandi.

BACA JUGA :

BPH Migas Bahas Naskah Kerja Sama dengan Pemprov Bengkulu, Jaga Subsidi Tepat Sasaran

 

Pemantauan Lapangan

Selain menghadiri Muscab Hiswana NTB, Eman dan Saleh juga melakukan pemantauan ke SPBU 54.833.04 Kabupaten Lombok Barat dan SPBU 54.833.05 Pemenang Kabupaten Lombok Utara.

BACA JUGA :

Sambangi Pertamina, Kepala BPH Migas Apresiasi Keamanan Pasokan Energi

 

Tampak Eman dan Saleh melakukan pengecekan ketersediaan dan pendistribusian di wilayah Nusa Tenggara Barat. Selain itu, dalam kunjungannya, Eman dan Saleh juga mengecek kelengkapan Surat Rekomendasi dalam pembelian BBM JBT Minyak Solar dan JBKP Pertalite. (Rama Julian)

Foto : Dok BPH Migas

About Resourcesasia

Resources Asia.id adalah portal berita yang menginformasikan berita-berita terkini dan fokus pada pemberitaan sektor energi seperti minyak dan gas bumi (migas), mineral dan batubara (minerba), kelistrikan, energi terbarukan (ebt), industri penunjang, lingkungan, CSR, perdagangan dan lainnya.

Check Also

Elnusa Resmikan Program CSR “Si Manis” Di Desa Sapa, Minahasa Selatan

RESOURCESASIA.ID, MINAHASA SELATAN – PT Elnusa Tbk (ELSA) melalui Anak Usahanya PT Elnusa Petrofin (EPN), …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *